Prospek Bank Komoditas Desa dan Budidaya Dengan Menggunakan Potensi Sungai Citarum Sebagai Katalisator Kepedulian Warga
Main Article Content
Abstract
Pembentukan Bank Komoditas dengan  menggunakan analisa TAM (Technology Acceptance Model) diharapkan target yang ingin dicapai adalah dengan meningkatnya produktivitas Potensi desa khususnya perikanan dan peternakan di Desa Teluk Jambe Kabupaten Karawang. Peningkatan pendapatan masyarakat sekitar aliran sungai sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya kebersihan sungai. Tahapan yang sudah dilakukan adalah diskusi dan sharing dengan masyarakat dan kelompok masyarakat dan mendapatkan banyak inovasi budidaya. Bank Komoditas dengan menggunakan potensi desa yang memetakan kebutuhan dan pasar yang akan dikembangkan membutuhkan pendampingan diantaranya pelatihan. Pelatihan sistem bank komoditas dengan meningkatkan kesadaran dengan melihat faktor keberlanjutan yang menggunakan Metode TAM analisa. Analisis varians (ANOVA) menunjukkan bahwa kekhawatiran tingkat teknologi yang cukup tinggi tidak mempengaruhi penerimaan teknologi. Namun, analisis regresi linier menunjukkan bahwa Pelatihan yang dilakukan bisa membedakan hubungan timbal balik antara niat penggunaan dan variabel TAM Bank Komoditas Desa. Potensi desa sebagai katalisator peningkatan kesadaran Masyarakat Desa, entitas ini bertujuan untuk mencapai peningkatan keterampilan dan kemampuan masyarakat Desa dalam mengoptimalkan potensi desa. Kesadaran dan keberlanjutan program Citarum Harum serta kebersihan sungai dan bantaran sungai diharapkan menjadi sasaran bagi terpeliharanya lingkungan yang mendukung masyarakat sekitar.
Kata Kunci : ekonomi kreatif; pemberdayaan masyarakat; Bank Komoditas.